Kebijakan dan program pemerintah di bidang pembinaan, pengendalian dan pengembangan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3), khususnya Peraturan Menteri Tenaga Kerja RI Nomor 9 Tahun 2016 tentang keselamatan dan kesehatan kerja dalam pekerjaan pada ketinggian menjadi perhatian banyak kalangan, khususnya para pelaku dan organisasi yang melakukan aktivitas pada medan terjal, yaitu di ketinggian atau medan sulit lainya seperti sumur, goa atau lereng tebing.
Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (HW) sebagai organisasi kepanduan mendidik Akhlak dan karakter generasi bangsa mulai dari anak-anak, remaja, dewasa dan bahkan sampai orang tua pun terlibat dalam aktivitas HW yang identik dengan kegiatan di alam terbuka yang menarik, menantang, dan menyenangkan, tentu kegiatan semacam ini memiliki resiko yang tinggi, hal ini menjadi perhatian kita bersama untuk menjadi agen pemerhati kesehatan keselamatan dalam bergiat.
HW sudah seharusnya memberikan apresisasi kepada anggota didik maupun anggota HW pada umumnya yang memiliki kemampuan dalam bidang kegiatan ketinggian, untuk mewujudkan maksud tersebut maka tidak berlebihan jika HW mengadakan kegiatan kompetisi kecakapan kepanduan pada kegiatan ketinggian Scouting Skills Competition Pandu Penuntun Se-Indonesia dan Kepanduan di gugus depan SLTA Se-Jabodetabek sebagai ajang unjuk kebolehan dan menjadikan kegiatan ini untuk memacu semangat belajar dan bergiat bagi para pandu penuntun khususnya dan kepanduan di Indonesia secara umum, guna mengembangkan keterampilan kepanduan dengan bertujuan membangun karakter bangsa dan untuk menumbuhkan, dan meningkatkan kemandirian, pengetahuan, keterampilan, dan kepemimpinan kepanduan baik secara konsepsional maupun operasional. Agar kegiatan Kepanduan yang menarik, menantang dan menyenangkan sesuai dengan sisitem manajemen pengelolan keselamatan kesehatan kegiatan pada ketinggianyang berada di Qobilah atau gugus depan masing-masing pangkalan.
Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 25 – 27 Juli 2019 di Kampus A Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Adapun Materi dan Teknik Lomba terdiri dari:
- Tingkat Pandu HW Penuntun: Keterampilan teknik pada lintasan tali dan Membuat Jurnal dengan Tema :“Botani Zologi”.
- Tingkat Penghela atau Penegak: Membuat Artikel dengan Tema :“Kisah Perjuangan Tokoh Panglima Jenderal Sudirman” dan Film Pendek (Short Movie) dengan tema :“Kepedulian Sosial”.
Informasi mengenai kegiatan lomba ini dapat dilihat di proposal dan juknis dengan cara menghubungi Panitia di HP 0856 9499 9592 atau 0856 1104 888