Ahad 8 Oktober 2017, telah digelar pertemuan di Aula Gedung Dakwah Muhammadiyah jalan taqwa 8 Notoprajan Yogyakarta dalam rangka persiapan menyongsong 1 Abad HW tahun 2018. pertemuan antara Kwartir Pusat dan calon panitia membahas pemantapan personalia kepanitiaan dan pengarahan program kegiatan Silatnas. Sekitar 170 personil lebih panitia akan terjun dalam kegiatan Akbar tersebut. Panitia yang berasal dari Kwarwil HW DIY dan Kwarda HW se-DIY itu berkomitmen bekerja all out untuk mensukseskan pehelatan 1 Abad HW.
Ramanda Bambang Soemedhi selaku Panitia Pengarah menjelaskan bahwa kegiatan Silatnas direncanakan akan menyelenggarakan Mahrojan (Jambore) Penghela, Seminar Lokakarya, Festival Drum Band, Apel Besar 1 Abad HW, Wisata, atraksi, Napak Tilas Panglima Besar Soedirman dan kegiatan lainnya. dan kegiatan ini otomatis akan mendorong aspek ekonomi dan parawisata Kota Yogyakarta dan Kabupaten Gunung Kidul, dikarenakan 30 ribu pandu HW akan hadir dalam kegiatan ini.